Sony Membeli Hak Film untuk Biografi Steve Jobs

Business Terkini

Studio film Sony Picutres akan merilis film biografi tentang Steve Jobs, saat ini perusahaan sedang dalam pembicaraan akhir untuk memperoleh hak film dari biografi resmi tentang co-founder Apple Inc Steve Jobs yang ditulis oleh Walter Isaacson.

Dilaporkan dari New York times, Jumat (8/10/2011), menurut orang dalam, studio sedang melakukan negoisasi untuk membayar sekitar 1 juta dollar untuk hak proyek.

Sebelumnya Sony juga sudah merilis film-film biografi yang telah berhasil memenangkan piala Oscar, yakni “The Social Network” film tentang pendiri Facebook Mark Zuckerberg dan “This Is It” sebuah film dokumenter dari rekaman latihan konser bintang pop Michael Jackson.

Setelah meninggalnya Steve Jobs, penerbit ‘Simon & Schuster’ di dorong untuk segera meliris biografi resmi Steve Jobs yang di tulis oleh Isaacson pada tanggal 24 Oktober. Sejumlah besar pre-order dari digital e-booknya dihargai dengan $16.99 dan telah menjadi  no.1 di iTunes Apple Store dan no.2 di Amazon. Sedangkan versi hard covernya dijual dengan harga $17.88 juga menjadi no. 1 di Amazone.

Leave a Reply

Your email address will not be published.