Samsung Luncurkan Galaxy Tab 7.0 Plus

Business Gadget Terkini

Amazon bukan hanya satu-satunya yang meluncurkan tablet berbasis Android berukuran 7.0-inci pada minggu ini. Samsung Galaxy Tab juga menambah variannya dengan Galaxy Tab 7.0 Plus.

Dikutip oleh KabarIT dari Mashable, Sabtu (1/10/2011). Samsung Galaxy Tab 7.0 Plus didukung dengan dual-core CPU 1.2 GHz yang dipasangkan dengan Android 3.2 (Honeycomb) dan 1 GB RAM, hadir dengan dukungan resolusi 1024 x 600 pixel, memori 16 GB atau 32 GB, kamera 3-megapixel di bagian belakang dan 2-megapixel di bagian depan untuk video chatting. Untuk konektivitas, Samsung Galaxy Tab 7.0 Plus mendukung Wi-Fi dan Bluetooth 3.0 serta 3G/HSPA. Samsung mengemas semua spesifikasi di atas dalam ketebalan 9.96 mm dan berat 345 g.

Perangkat ini sangat menarik jika dibandingkan dengan tablet Amazon Kindle Fire yang dibandrol dengan harga $199 tanpa dilengkapi kamera, jika Samsung dapat menjaga harga pasar tabletnya berkisar $100, ini akan menjadi persaiangan yang menarik di pasar tablet 7-inci.

Samsung Galaxy Tab 7.0 Plus akan tiba di Indonesia dan Austria pada akhir Oktober diikuti dengan peluncuran bertahap ke Amerika Serikat, Eropa dan Seluruh dunia.

1 thought on “Samsung Luncurkan Galaxy Tab 7.0 Plus

Leave a Reply

Your email address will not be published.